Me

Me
Flower Attack

Minggu, 17 Oktober 2010

pacaran pandangan Islam

Istilah pacaran tidak bisa lepas dari remaja, karena salah satu ciri
remaja yang menonjol adalah rasa senang kepada lawan jenis disertai
keinginan untuk memiliki. Pada masa ini, seorang remaja biasanya
mulai "naksir" lawan jenisnya. Lalu ia berupaya melakukan pendekatan
untuk mendapatkan kesempatan mengungkapkan isi hatinya. Setelah
pendekatannya berhasil dan gayung bersambut, lalu keduanya mulai
berpacaran.

Sabtu, 09 Oktober 2010

Lingkungan Baruku

Saat ini aku sedang menikmati masa – masa duduk di bangku kuliah. Di lingkunganku yang baru, kota Malang. Kota yang sejuk, dingin, lembab, en banyak pemandangan cowok atau cewek bening disini. Meninggalkan bangku SMA, yang juga meninggalkan sejuta kenangan bersama sahabat dan para guru, yang sudah ku anggap orangtua keduaku setelah orangtua yang membesarkanku.
Di tempat aku kuliah sekarang, aku dapat bertemu berbagai karakter anak bangsa, karena tidak hanya anak bangsa sekitar kota tempatku kuliah saja, tapi aku bisa berteman dengan anak Papua, Kalimantan, Sulawesi, Sumatra, Madura, Nusa Tenggara, dan anak metropolitan Jakartapun ada.
Mengambil ucapan para senior dan para dosen, bahwa sebagai mahasiswa, tidak sama ketika kita duduk di bangku sekolah. Kita dituntut untuk aktif, kritis pada keadaan sekitar kita. Dan jangan hanya mempunyai system belajar kuliah – pulang saja katanya. Tapi harus ikut dalam beberapa organisasi, untuk mengembangkan kemampuan soft skills yang tidak kita pelajari di mata kuliah. Karena kemampuan itu yang dibutuhkan dan diharapkan dalam dunia kerja.
Yang jadi tugasku sebagai mahasiswi kali ini, adalah mengemban ilmu sebanyak- banyaknya di bangku kuliahku saat ini, menguasai kemampuan hardskills maupun softskills, agar mampu mewujudkan cita-cita selama ini, membanggakan kedua orangtua bahwa mereka telah berhasil mengantar putrinya menuju masa depan yang lebih baik dari sekarang. Amin. Sekian cerita saya, semoga setiap saya atau pembaca membaca tulisan ini, saya dan anda selalu termotivasi menatap masa depan.

Tuhan Maha Cinta

Aku setuju banget ma kalimat judul diatas, kalo Tuhan itu Maha Cinta terhadap umat-Nya. Walaupun makhluk ciptaan-Nya ada yang selalu mensyukuri nikmat-Nya, kurang bersyukur, bahkan ada yang tidak mensyukuri terhadap nikmat yang Dia berikan. Tetapi Tuhan masih memberi cinta-Nya dengan nafas, rizki, dan berjuta nikmat-Nya yang niscaya tak terhitung jumlahnya.
Hendak-Nya kita wajib bersyukur pada-Nya. Karena kita hanyalah makhluk ciptaan-Nya yang kecil dan tak berdaya. Kita tak pernah tahu kapan ajal akan menjemput. Kita tak pernah tahu sedetik, semenit, atau dalam hitungan jam-pun, Dia dapat mengambil salah satu nikmat yang Dia berikan. Maka teruslah kita sebagai umat-Nya untuk selalu bersyukur, mka niscaya Dia akan menambah nikmat-Nya.
Cinta kita pada pasangan kekasih kita tidak akan memberi ketenangan pada hati dan jiwa kita. Karena cinta pasangan bisa luntur kapan saja. Sedangkan dibanding Cinta-Nya????, padahal Cinta Tuhan kita terhadap umat-Nya tidak akan luntur jika kita selalu mengingat-Nya, mensyukuri nikmat-Nya, dan memohon ampun pada-Nya.